Tips untuk Pemula, ini 13 Cara Foto Baju untuk Jualan Biar Laris

13 Cara Foto Baju untuk Jualan Baju Biar Makin Laris – Bisnis baju atau fashion di dunia online sangat mengandalkan foto. Melalui foto, pembeli akan menilai apakah produk Anda menarik dan sesuai dengan keinginan mereka.

Membuat foto yang bagus dan kreatif menjadi sesuatu yang harus dilakukan oleh para penjual baju online. Anda tak hanya perlu membuat foto yang jelas dan detail, tetapi juga kreatif.


13 Cara Foto Baju untuk Jualan 

1. Foto di Luar Ruangan

cara foto baju untuk jualan 5

Cara foto baju untuk jualan yang minim budget adalah dengan dilakukan di luar ruangan. Sebab, cahaya alami dari matahari adalah sumber cahaya terbaik, sehingga Anda tidak perlu menyewa peralatan lighting foto.


2. Sewa Jasa Model Foto

Anda bisa menggunakan jasa model foto untuk menampilkan sisi terbaik dari baju jualan Anda. Diskusikan dengan model foto Anda tentang bagaimana cara membuat foto baju jualan Anda jadi terlihat lebih menarik.

Anda tak harus menyewa model, Anda bisa meminta bantuan teman atau keluarga Anda untuk menjadi model.

Baca juga: 10 Aplikasi Edit Foto Terbaik untuk Foto Produk Anda


 

 

3. Setrika Baju yang Akan Difoto

cara foto baju untuk jualan3

Cara foto baju untuk jualan kerap terlupakan. Pastikan semua baju yang akan difoto sudah disetrika dengan rapi agar tidak terlihat lipatan-lipatan. Foto produk yang masih terdapat lipatan menunjukkan bahwa Anda masih kurang persiapan, sehingga akan mempengaruhi kepercayaan calon pembeli.


4. Pertimbangkan Jasa Fotografer

Sebetulnya Anda bisa foto baju jualan sendiri. Namun, jika Anda juga bisa menggunakan jasa fotografer yang akan membantu Anda mengambil foto dengan lebih baik secara komposisi, pencahayaan, dan hasil akhirnya.


5. Maksimalkan Kamera Smartphone Anda

Menggunakan smartphone adalah cara foto baju untuk jualan yang bisa dilakukan siapa pun. Tutorial foto baju jualan sudah tersedia banyak di internet. Anda bahkan bisa melakukannya dengan menggunakan smartphone saja. Apalagi kini kamera smartphone sudah cukup canggih untuk foto profesional.


6. Sewa Studio Foto

Jika Anda ingin foto baju jualan yang hasil akhirnya bisa Anda sesuaikan dengan keinginan, maka Anda sebaiknya sewa studio foto saja. Studio foto menyediakan ruang untuk Anda atur sedemikian rupa agar menghasilkan foto produk yang terbaik. Hanya saja, biaya yang diperlukan juga tidak sedikit.

Baca juga: Cara Mudah Mengganti Background Foto Produk


 

 

7. Foto Produk Secara Flatlaycara foto baju untuk jualan 2

Cara foto baju untuk jualan ini juga banyak diminati. Anda perlu menaruh baju di sebuah bidang datar lalu Anda memotretnya dari atas. Tren foto baju jualan secara flatlay bisa Anda ikuti karena teknik ini cukup mampu menangkap keunikan baju jualan dengan cara yang mudah. Pastikan Anda sudah mengatur sumber cahaya agar tidak ada bayangan pada hasil foto.


8. Siapkan Properti Tambahan

Cara foto baju untuk jualan berikutnya adalah dengan menyiapkan properti. Foto baju untuk jualan haruslah menarik. Untuk itu, siapkan properti foto tambahan agar foto Anda tampak lebih terkonsep. Jika Anda foto secara flatlay, maka Anda bisa siapkan hiasan-hiasan atau ornamen yang sesuai dengan konsep baju yang Anda jual.


9. Sesuaikan Konsep Foto Dengan Baju Yang Akan Dijual

Bicara soal konsep, harus ada kesesuaian antara baju yang dijual dengan konsep foto. Jika Anda menjual t-shirt, bowling shirt, atau cargo pants, maka konsep foto street lebih cocok. Jika Anda menjual dress, maka konsep foto outdoor di taman atau foto di studio lebih cocok.


 

10. Gunakan Manekin Asli cara foto baju untuk jualan 4

Jika menggunakan model foto tidak memungkinkan, maka Anda bisa menggunakan manekin dulu. Hanya saja pastikan Anda sudah menata pakaian pada manekin dengan baik, serta peletakan manekin dengan baik agar foto yang dihasilkan bisa lebih menarik.


11. Perhatikan Komposisi Foto

Dalam fotografi dikenal adanya beberapa komposisi. Untuk foto baju jualan Anda bisa menggunakan komposisi simetris di mana baju terletak pada bagian tengah foto. Jadi, perhatian akan langsung tertuju pada detail baju yang Anda jual.


12. Gunakan Backdrop Kain

cara foto baju untuk jualan 6

Jika Anda foto di outdoor, Anda juga bisa menggunakan backdrop kain. Konsep foto ini cukup menarik karena memadukan konsep foto outdoor dan studio. Selain itu, menggunakan backdrop kain juga bisa semakin menonjolkan baju yang Anda jual.


13. Padu Padankan Baju Dengan Fashion Item Lainnya

Jika Anda hanya menjual baju, maka Anda perlu padu padankan baju tersebut dengan fashion item lainnya. Misalnya, Anda menjual open collar shirt. Maka Anda bisa padankan dengan linen pants, dan loafers. Jadi, fotonya akan jadi lebih menarik.

Baca juga: [Free E-book] Fotografi Produk dan Jasa untuk Bisnis Online

Itu dia 13 cara foto baju untuk jualan biar makin laris. Berjualan baju adalah ide usaha yang potensial, kebutuhan akan pakaian dan fashion tak akan pernah mati.

Jika foto baju Anda sudah menarik dan penjualan mengalami peningkatan, maka Anda butuh aplikasi kasir yang siap membantu Anda memproses dan mencatat transaksi dengan baik. Untuk itu, Anda bisa percayakan Moka POS, aplikasi kasir dengan segudang fitur canggih untuk bantu mengelola dan meningkatkan bisnis Anda.

 

Similar Posts